• id_IDIndonesian
  • en_USEnglish
Universitas Gadjah Mada Sarjana Terapan Pengelolaan Hutan
Departemen Teknologi Hayati dan Veteriner
Sekolah Vokasi
Universitas Gadjah Mada
  • PROFIL
    • SEJARAH
    • VISI DAN MISI
    • SUMBER DAYA MANUSIA
  • AKADEMIK
    • PROFIL LULUSAN
    • KURIKULUM
    • DAFTAR MATA KULIAH
  • PPM dan KERJASAMA
    • PENELITIAN
    • PENGABDIAN
    • KERJASAMA
  • KEMAHASISWAAN
    • FORKOMMADIKA
    • MAPALGA
    • KOMUNITAS
  • Beranda
  • BERITA TERBARU
  • Mengenal Reptil Bersama Red3ka (Reptil Diploma 3 Kehutanan)

Mengenal Reptil Bersama Red3ka (Reptil Diploma 3 Kehutanan)

  • BERITA TERBARU, BERITA TERBARU
  • 16 Mei 2018, 01.42
  • Oleh:
  • 0

Ada yang menarik saat pelaksanaan ujian semester di program studi pengelolaan hutan Sekolah Vokasi UGM, beberapa mahasiswa menampilkan hewan peliharaan yang unik. Ternyata ada open display dari RED3KA. RED3KA (dibaca: redeka) merupakan singkatan dari Reptil Diploma 3 Kehutanan. RED3KA merupakan wadah berbagi pengetahuan tentang hewan, khususnya reptil. Bernaung dibawah FORKOMMADIKA (Forum Komunikasi Mahasiswa DIII Pengelolaan Hutan), RED3KA telah 4 tahun berjalan.

Gilar, mahasiswa aktif DIII Pengelolaan Hutan angkatan 2014 selaku koordinator RED3KA megungkapkan, “selama ini RED3KA memang masih sebatas berbagi pengetahuan tentang berbgai jenis reptile, seperti ular, kadal, maupun amphibi. Salah satunya dengan mengadakan kegiatan pameran reptile di sela-sela kegiatan perkuliahan”.

Kegiataan pengenalan reptil ini dilakukan dengan membuka stand di lingkungan Program Studi DIII Pengelolaan Hutan, tepatnya di depan Lab. Pengolahan Kayu. Dalam kegiatan ini antusias mahasiswa cukup tinggi, selain bisa belajar bersama tentang reptile, mahasiswa juga dapat selfie  bersama beberapa reptil jinak didampingi oleh keeper. Beberapa jenis hewan yang sering ditemukan di sekitar kita, dan dapat diajak berfoto selfie seperti ular (3 ular phyton reticulatus, dan 1 ular phyton molurus), juga ada jenis reptile berkaki seperti kadal dari Australia yang lebih dikenal secara umum sebagai kadal jenggot (Bearded Dragon). Namun, ada hewan yang berbisa, dan tidak dianjurkan untuk dipegang seperti tarantula Honduras (Brachypelma albopilosum) dan kalajengking hutan tropis asia (Heteromitus longimatus), hal ini karena hewan-hewan tersebut memiliki bisa.

Yossiana, mahasiswi aktif DIII Pengelolaan Hutan angkatan 2015 mengatakan: “harapannya sih RED3KA bisa berkembang lagi, lebih banyak kegiatan-kegiatan riset juga, soalnya kan kita prakek di hutan juga, jadi minimal harus tahu tentang jenis-jenis hewan yang berbahaya dan tidak berbahaya saat di hutan, seperti bahaya ular, gigitan serangga, dan lainnya gitu”.

Recent Posts

  • Pelatihan Budidaya dan Pengolahan Potensi Hutan Rakyat di KTH Ngudi Lestari, Desa Wukirsari Cangkringan
  • Informasi Lowongan Kerja di PT Ekosistem Khatulistiwa Lestari
  • Prodi STrPH Jalin Kerja Sama Strategis dengan Dinas Kehutanan Jawa Barat
  • Pendampingan Sertifikasi FSC di KTH Wana Bumi Lestari Kabupaten Kulon Progo
  • Pengelolaan Hutan Lestari Melalui Penanaman Kopi Di Hutan Kemasyarakatan Menggerejo, Kabupaten Kulon Progo
Universitas Gadjah Mada

SARJANA TERAPAN / D-IV PENGELOLAAN HUTAN

DEPARTEMEN TEKNOLOGI HAYATI DAN VETERINER

SEKOLAH VOKASI UNIVERSITAS GADJAH MADA

Jl. Yacaranda, Gedung Sekip Unit 2 Lt,1

Depok Sleman Yogyakarta, Indonesia 55281

 (0274)551752

 (0274)551752

 pengelolaanhutan-sv@ugm.ac.id

  • Instagram
  • YouTube

© 2025 Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju