• id_IDIndonesian
  • en_USEnglish
Universitas Gadjah Mada Sarjana Terapan Pengelolaan Hutan
Departemen Teknologi Hayati dan Veteriner
Sekolah Vokasi
Universitas Gadjah Mada
  • PROFIL
    • SEJARAH
    • VISI DAN MISI
    • SUMBER DAYA MANUSIA
  • AKADEMIK
    • PROFIL LULUSAN
    • KURIKULUM
    • DAFTAR MATA KULIAH
  • PPM dan KERJASAMA
    • PENELITIAN
    • PENGABDIAN
    • KERJASAMA
  • KEMAHASISWAAN
    • FORKOMMADIKA
    • MAPALGA
    • KOMUNITAS
  • Beranda
  • BERITA TERBARU
  • Pendampingan Sertifikasi FSC di KTH Wana Bumi Lestari Kabupaten Kulon Progo

Pendampingan Sertifikasi FSC di KTH Wana Bumi Lestari Kabupaten Kulon Progo

  • BERITA TERBARU
  • 11 Desember 2024, 13.33
  • Oleh: admin
  • 0

Pada hari selasa (10/12/2024) para Dosen Program Studi Sarjana Terapan Pengelolaan Hutan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada melakukan kegiatan pendampingan sertifikasi pengelolaan hutan lestari dengan skema FSC (Forest Stewardship Council) di Kelompok Tani Hutan (KTH) Wana Bumi Lestari Kelurahan Purwosari, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan ini berkolaborasi dengan PT. Indotama yang merupakan industri pengolahan kayu yang berlokasi di Kabupaten Purworejo.

KTH Wana Bumi Lestari telah menjalin kerjasama kemitraan dengan PT. Indotama untuk pengelolaan hutan rakyat secara lestari melalui sertifikasi FSC sejak tahun lalu (2023). Keuntungan yang didapatkan oleh KTH Wana Bumi Lesatri dari kerjasama tersebut dinataranya yaitu: 1) Harga penjualan kayu 10% lebih tinggi dibandingkan dengan harga pasar; 2) Pembagian bibit pohon gratis setiap awal musim hujan; 3) Bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan asuransi bagi regu tebang pohon; 4) Penyuluhan dan pembinaan pengelolaan hutan lestari, 5) Prioritas dalam antrian pengiriman kayu di pabrik, dan lain-lain.

Jenis-jenis kayu yang masuk di dalam skema sertifikasi dinataranya yaitu Sengon (Paraserianthes falcataria), Mahoni (Swietenia mahagoni), Jabon (Anthocephalus cadamba), dan Genitri (Aleocarpus ganitrus). Keempat jenis pohon tersebut diinventarisasi jumlah dan ukuran diameternya, kemudian diberi tanda atau lebel pada masing-masing pohon. Kegiatan ini dilakukan untuk mendapatkan data yang akurat tentang potensi kayu yang dapat dipanen atau ditebang pada masing-masing lahan hutan rakyat. Data potensi kayu ini sangat penting dalam sertifikasi FSC, karena sebagai dasar penghitungan jatah tebang tahunan (etat). Selain itu, untuk menjamin kelestarian hutan, maka setiap lahan hutan rakyat yang habis dipanen wajib ditanami kembali dengan bibit pohon yang telah disediakan secara gratis oleh PT. Indotama.

Sertifikasi FSC telah terbukti bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan petani hutan rakyat. Dampak positif sertifikasi FSC ini sesuai dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), khususnya tujuan nomor 1, 2, 10 tentang tidak ada kemiskinan, tidak ada kelaparan, dan mengurangi ketimpangan. Selain itu, sertifikasi FSC juga memenuhi tujuan SDGs nomor 14 tentang ekosistem daratan, karena pengelolaan hutan rakyat dilakukan secara lestari sesuai dengan prinsip dan indikator FSC. Hal ini ditunjukkan dengan pemanenan yang terukur dan ramah lingkungan, serta perlindungan terhadap keanekaragaman hayati dan ekosistem lahan hutan rakyat.

Penulis : Muhammad Husain Al Khansu

Tags: SDGs poin ke 1 SDGs poin ke 10 SDGs poin ke 2 SDGs poin ke-14

Leave A Comment Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Recent Posts

  • Pelatihan Budidaya dan Pengolahan Potensi Hutan Rakyat di KTH Ngudi Lestari, Desa Wukirsari Cangkringan
  • Informasi Lowongan Kerja di PT Ekosistem Khatulistiwa Lestari
  • Prodi STrPH Jalin Kerja Sama Strategis dengan Dinas Kehutanan Jawa Barat
  • Pendampingan Sertifikasi FSC di KTH Wana Bumi Lestari Kabupaten Kulon Progo
  • Pengelolaan Hutan Lestari Melalui Penanaman Kopi Di Hutan Kemasyarakatan Menggerejo, Kabupaten Kulon Progo
Universitas Gadjah Mada

SARJANA TERAPAN / D-IV PENGELOLAAN HUTAN

DEPARTEMEN TEKNOLOGI HAYATI DAN VETERINER

SEKOLAH VOKASI UNIVERSITAS GADJAH MADA

Jl. Yacaranda, Gedung Sekip Unit 2 Lt,1

Depok Sleman Yogyakarta, Indonesia 55281

 (0274)551752

 (0274)551752

 pengelolaanhutan-sv@ugm.ac.id

  • Instagram
  • YouTube

© 2025 Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju